Wednesday, July 1, 2009

Re: Bls: [Milis_Iqra] Perlunya Bermadzhab Bagi Umat Islam



2009/7/1 Nandang Sudrajat <aendangzr@yahoo.co.id>
apakah ini artinya kita harus menerima satu madzhab saja dengan menolak yg lainya, ataukah kita masih boleh menerima dari beberapa madzhab menurut akal fikiran kita masing2 dan di jadikan satu pemikiran oleh kita atau dengan kata lain comot sana comot sini disesuaikan dengan logika kita,yg menurut saya sekarang banyak dilakukan orang?

[Dani] kalau menurut saya, mungkin bukan asal comot aja bahasanya, tapi harus dilihat dalil yang digunakan.... misalnya saya sering mengambil Tafsir Ibnu katsir  & Tafsir Ibnu jarir ath Tobary yang beliau  berguru kepada Muridnya Imam Asy Syafi'i yaitu ar-Rabi bin Sulaiman,  ini berarti kedua ulama itu bermadzhab kepada Imam Asy Syafi'i Rahimahullah,  bisa jadi saya memang bermadzhab kepada Imam Asy Syafi'i, karena buku-buku yang sering saya pelajari adalah kebanyak kebanyakan bermadzhab kepada Imam Asy Syafi'i.

Namun disisi hadis, saya slalu berpatokan kepada Imam Ahmad bin Hanbal, beliau adalah murid Imam Asy Syafi'i, dan Imam syafi'i sendiri mengakui kasahihan ilmu hadist Imam Ahmad, dan berkata:

Imam Syafi'i mengatakan tetang diri Imam Ahmad sebagai berikut : "Setelah saya keluar dari Baghdad, tidak ada orang yang saya tinggalkan di sana yang lebih terpuji, lebih shaleh dan yang lebih berilmu daripada Ahmad bin Hambal"

Imam Asy-Syafi'i berkata, "Ahmad bin Hambal imam dalam delapan hal, Imam dalam hadits, Imam dalam Fiqih, Imam dalam bahasa, Imam dalam Al Qur'an, Imam dalam kefaqiran, Imam dalam kezuhudan, Imam dalam wara' dan Imam dalam Sunnah". Ibrahim Al Harbi memujinya, "Saya melihat Abu Abdillah Ahmad bin Hambal seolah Allah gabungkan padanya ilmu orang-orang terdahulu dan orang-orang belakangan dari berbagai disiplin ilmu".

so,  Imam Ahmad berpesan:

"Janganlah kalian taklid kepadaku, kepada Malik, Syafi'iy, Auza'iy dan Sufyan Tsaury, tapi ambillah darimana mereka mengambil (dalilnya)!".


--
http://alhikmah.web.id/
http://it-database.blogspot.com

--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125

Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63

Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
  Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
  Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
     Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

No comments:

Post a Comment