Thursday, November 25, 2010

[Milis_Iqra] Nenek Obama: Saya Meminta Kepada Allah Agar Obama Masuk Islam

Nenek Obama: Saya Meminta Kepada Allah Agar Obama Masuk Islam

http://www.eramuslim.com/berita/dunia/nenek-obama-saya-meminta-kepada-allah-agar-obama-diberi-hidayah-masuk-islam.htm

Kamis, 25/11/2010 16:55 WIB

 

Sarah Umar Obama, yang merupakan nenek Obama dari jalur bapaknya yang warga Kenya, dalam kunjungannya ke Jeddah setelah melakukan ibadah haji kepada media menyatakan bahwa ia akan meminta Allah memberikan hidayah kepada cucunya Barack Obama untuk masuk Islam.

 

Surat kabar Al-Watan Saudi dalam laporannya memberitakan bahwa Sarah Umar yang lebih dikenal dengan panggilan Mama Sarah mengatakan: "Saya meminta Allah untuk memberikan hidayah kepada Barack Obama agar dimasukkan kedalam Islam." Dan dalam sambutannya ia juga mengatakan: "Ketika saya kembali ke desa saya, saya akan memberitahu penduduk desa tentang Islam dan kekuatan Allah."

 

Sarah Umar Obama melakukan ibadah haji atas undangan khusus Raja Saudi, dan ia berangkat melakukan ibadah haji bersama dengan anggota keluarganya termasuk bersama dengan paman Obama, Hussein Obama. Setelah selesai melaksanakan ibadah haji Sarah Umar beserta keluarganya menjadi tamu pangeran Mamduh bin Abdulaziz di Jeddah.

 

Selama di Jeddah Sarah Umar menolak untuk berkomentar terkait dengan pertanyaan-pertanyaan politik yang berkaitan dengan Barack Obama, namun ia mengharapkan Obama akan kembali memenangkan pemilu presiden berikutnya, sambil berkata: "Allah tahu mana yang terbaik..persoalan itu merupakan sesuatu yang gaib."

 

Dalam obrolan dengan surat kabar Al-Watan, nenek Obama ini juga menceritakan kisahnya waktu masih kecil di desa Kokulailo, di mana ia sering takjub mendengar para gurunya berbicara tentang Mekkah dan Madinah dan sejak itu ia berniat suatu saat ia harus bisa menunaikan ibadah haji dan mengunjungi kedua kota suci tersebut.

 

Sarah Obama juga tidak melupakan untuk mendoakan Penjaga Dua Masjid Suci Raja Abdullah bin Abdul Aziz, dengan mengatakan agar dirinya cepat sembuh dari rasa sakit, Raja Abdullah baru-baru ini menjalani operasi Hernia di Amerika.(fq/awtn)

 



--
~~~~~
Whe~en
http://wheen.blogsome.com/
 
"Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku." (QS 20 : 25-28)
"Ya Allah jadikan Aku hamba yang selalu bersyukur dan penyabar"

--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
 
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
 
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

No comments:

Post a Comment