Saturday, December 25, 2010

RE: [Milis_Iqra] Presiden Harap PSSI Turunkan Harga Tiket

 

 

From: milis_iqra@googlegroups.com [mailto:milis_iqra@googlegroups.com] On Behalf Of whe.en9999@gmail.com

 

Kita maafkan saja mas Rosyid :-)
Katanya jadi pemaaf lebih bagus :-)

 

[Dani Permana] Sepertinya M Whe-en ini menjadikan Al Qur’an sebagai bahan candaaan dengan memberikan tanda emoticon “:-)”. Bukannya jadi pemaaf itu lebih bagus. Dan yang mengatakan hal tersebut Allah dan Rasul-Nya bukan saya or siapapun.

 

(yaitu) orang-orang yang menjadikan agama mereka sebagai main-main dan senda gurau, dan kehidupan dunia telah menipu mereka". (Al A'raf : 51)

 

sesungguhnya Al Qur'an itu benar-benar firman yang memisahkan antara yang hak dan yang batil, dan sekali-kali bukanlah dia senda gurau. (Ath Thaariq : 14)

 

Dan apabila diturunkan suatu surat, maka di antara mereka (orang-orang munafik) ada yang berkata: `Siapakah di antara kamu yang bertambah imannya dengan (turunnya) surat ini? Adapun orang-orang yang beriman, maka surat ini menambah imannya, sedang mereka merasa gembira.(QS. 9:124)

Asbabun Nuzul ayat ini .(QS. 9:124) Kaum munafikin di masa Nabi Muhammad saw. apabila ayat-ayat Alquran diturunkan kepada beliau dan disampaikan kepada mereka, maka di antara mereka itu ada yang bertanya kepada teman-temannya baik dari kalangan munafik sendiri maupun teman-teman mereka dari kaum Muslimin yang lemah imannya, "Siapakah di antara kamu yang bertambah imannya dengan turunnya surah ini?" Sehingga ia meyakinkan bahwa Alquran ini benar-benar dari Allah bahwa Muhammad itu benar-benar pesuruh Allah, bahwa tiap-tiap ayat Alquran merupakan mukjizat bagi Muhammad dan bahwa Alquran itu bukan buatan Muhammad.


Jika diperhatikan pertanyaan orang munafik yang tersebut dalam ayat-ayat ini dirasakan bahwa pertanyaan itu bukanlah maksudnya untuk menanyakan sesuatu yang tidak diketahui tetapi menunjukkan apa yang menjadi isi hati mereka; yaitu mereka belum percaya kepada Rasulullah sekalipun mulut mereka telah mengakuinya. Bahkan mereka ingin pula agar orang-orang Islam yang lemah imannya seperti mereka pula. Seandainya tidak ada penyakit di dalam hati orang-orang munafik itu pasti mereka mengetahui bahwa iman yang sesungguhnya yang disertai dengan ketundukan dan penghambaan diri kepada Allah karena telah merasakan dan meyakini kekuasaan-Nya pasti akan bertambah dengan mendengar dan membaca ayat-ayat Alquran apalagi jika langsung mendengarnya dari Rasulullah saw. sendiri.

 

 

 


From: Muhammad Amir Rosyidi <rosyid2007@gmail.com>

Sender: milis_iqra@googlegroups.com

Date: Sat, 25 Dec 2010 10:31:48 +0700

To: <milis_iqra@googlegroups.com>

ReplyTo: milis_iqra@googlegroups.com

Subject: Re: [Milis_Iqra] Presiden Harap PSSI Turunkan Harga Tiket

 

PSSI memang belum siap jadi fasilitator event-event besar seperti ini. Sudah dinaikkan tiketnya pengelolaan penjualan tiketnyapun berantakan.
Kita sudah bangga dengan prestasi tim garuda kita, masak sekarang mau dikotori dengan ulah manajemen PSSI yang amburadul.

2010/12/22 Janu <janu@janu.web.id>

Presiden Harap PSSI Turunkan Harga Tiket

Rabu, 22 Desember 2010 | 13:32 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berharap agar Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memerhatikan suara rakyat, khususnya mengenai harga tiket final AFF 2010 di Jakarta yang dinilai terlalu mahal.

PSSI jangan mengejar keuntungan saja....

"PSSI jangan mengejar keuntungan saja, tetapi yang lebih penting adalah semangat luar biasa rakyat kita untuk mendukung kesebelasannya memenangi pertandingan tersebut," ujar Presiden saat memberikan keterangan kepada pers seusai menghadiri peringatan Hari Ibu di Sasono Langen Budoyo Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Cibubur, Jakarta, Rabu (22/12/2010).

Menurut Presiden, untuk kelas-kelas tertentu, PSSI boleh saja menjual tiket dengan harga seperti itu. Tapi, untuk kelas rakyat, Presiden meminta agar harga tiket jangan terlalu tinggi.

Presiden menceritakan, sejak Rabu pagi ini ia mendapat SMS-SMS yang isinya mengeluhkan mahalnya tiket pertandingan final tim nasional Indonesia versus Malaysia di Jakarta pada 29 Desember 2010. Katanya, kenaikannya besar sekali.

"Saya kira ini kan semangat kebersamaan dan dukungan rakyat tinggi sekali. Tolong diatur supaya jangan terlalu tinggi (harga tiketnya), apalagi di luar jangkauan sebagian rakyat kita," ujar Presiden.

Seperti diberitakan sebelumnya, harga tiket pertandingan final Indonesia versus Malaysia di Jakarta pada 29 Desember adalah Rp 1 juta/lembar untuk kelas VVIP (671 lembar), Rp 500.000/lembar untuk tiket VIP Barat (2.700 lembar), Rp 350.000/lembar untuk tiket VIP Timur (3.500 lembar),  Rp 200.000/lembar untuk kategori I (24.000 lembar), dan Rp 75.000/lembar untuk Kategori III (30.000 lembar).

Sebagai perbandingan, harga tiket final leg pertama Indonesia melawan Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada 26 Desember 2010 adalah 50 ringgit Malaysia atau sekitar Rp 150.000 untuk kelas paling tinggi alias paling mahal.

Pada kesempatan yang sama Presiden mengimbau jajaran pemerintah untuk menyelenggarakan nonton bersama menggunakan layar lebar agar tidak semua warga menjejali Stadion Utama Gelora Bung Karno yang tempatnya terbatas

Dalam kesempatan tersebut, Presiden juga menyatakan optimismenya bahwa timnas Indonesia bisa mengungguli Malaysia. Ia juga mengimbau agar para pemain jangan underestimate (meremehkan) tim lawan sebab Malaysia juga memiliki formasi baru setelah kalah 1-5 dari Indonesia pada pertandingan sebelumnya.

--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
 
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
 
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

 

--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
 
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
 
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
 
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
 
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

No comments:

Post a Comment