Warga Sunni Terkepung di Baniyas
KOMPAS.com - Unjuk rasa di Suriah berujung tindakan kekerasan oleh pihak aparat keamanan. Menurut warta yang dilansir dari Xinhua, AP, dan AFP pada Sabtu (7/5/2011), aparat keamanan mengerahkan kekuatan, termasuk tank menuju Kota Baniyas. Di situ, mereka mengepung warga Sunni.
Mereka memasuki tiga tempat dan mengarah ke distrik yang dihuni masyarakat Sunni di kota itu. Sebelumnya, AS telah memperingatkan pemerintah Suriah di Damaskus untuk menghentikan aksi brutal terhadap para pemrotes.
Pada Jumat (6/5/2011) lalu, Gedung Putih mengatakan akan mengambil langkah yang diperlukan jika Presiden Bashar al-Assad tidak melakukan tindakan untuk menghentikan pertumpahan darah.
Lebih dari 500 orang diperkirakan tewas dalam peristiwa kekerasan terhadap pemrotes yang terjadi sejak pertengahan Maret lalu. Setidaknya 21 orang dilaporkan tewas di Kota Homs, Hama dan kota lainnya pada Jumat.
Pasukan bersenjata mendatangi wilayah yang dihuni oleh masyarakat Sunni Muslim di tiga lokasi, yang berdekatan dengan daerah yang dihuni oleh mazhab Alawite tempat asal presiden dan keluarganya. "Para penduduk melaporkan mendengar suara tembakan dan melihat kapal milik angkatan laut Suriah menuju ke Baniyas. Wilayah Sunni dan sekitarnya telah dikepung," kata salah seorang pegiat HAM.
AFP melaporkan para pemrotes telah membuat pagar manusia untuk menghentikan operasi militer.
Penulis: Josephus Primus Editor: Josephus Primus
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT
--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
No comments:
Post a Comment