R Ferdian Andi R & A Mubarok
INILAH.COM, Jakarta - Komunitas Yahudi di Indonesia tidak takut dengan ancaman Front Pembela Islam (FPI) yang akan membubarkan acara perayaan Hari Kemerdekaan Israel ke-63 di Jakarta.
"Ada ancaman atau tidak, kami akan mengibarkan bendera Israel di Jakarta. Kami tidak takut dengan ancaman mereka," ujar anggota komunitas Yahudi selaku inisiator acara perayaan Hari Kemerdekaan Israel ke-63 di Jakarta, Unggun Dahanadi, saat dihubungi INILAH.COM, Rabu (11/5/2011).
Sebagaimana diberitakan, Front Pembela Islam (FPI) DKI Jakarta akan membubarkan acara perayaan Hari Kemerdekaan Israel ke-63 yang akan digelar di Ibu Kota pada Sabtu 14 Mei 2011.
"Kita akan bubarkan," ujar Ketua FPI DKI Jakarta Habib Salim Alatas kepada INILAH.COM, Rabu (11/5/2011). Alasan FPI akan membubarkan acara tersebut karena Israel menjajah rakyat Palestina.
Tentunya, umat Islam yang ada di Indonesia tidak akan tinggal diam. "Untuk apa perayaan itu, apa tidak tahu apa yang dilakukan Israel. Kita tidak boleh diam," ujarnya.
Selain itu, FPI meminta Polda Metro Jaya bisa mengetahui lokasi acara karena pihak penyelenggara merahasiakan tempatnya. "Jika polisi tidak mau, kita yang akan cari," ujarnya. [bar]
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT
--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
No comments:
Post a Comment