Wednesday, January 13, 2010

Re: [Milis_Iqra] Re: Kiamat

buktikan sj nanti setelah kita mati dan tdk akn hidup lagi kecuali di
hari pembalasan

Pada tanggal 10/01/10, rizal lingga <nyomet123@yahoo.com> menulis:
> Tentu saja saya tidak akan lupa dengan jesusmuslim, sama dengan Al Pacitan
> almarhum, lawan debat saya sejak dulu.
>
> Tentu saja kamu boleh meyakini kiamat versi seperti yang kamu katakan
> dibawah. Namun kepastian yang sebenarnya tentu nanti, pada saat itulah kita
> tahu siapa yang salah dan siapa yang benar.
> Berbahagialah yang benar keyakinannya, dan wahai betapa malang, bagi mereka
> yang ternyata keyakiannya nanti terbukti keliru...
> Wahai...wahai
>
> --- On Fri, 11/20/09, Jesus Muslim <jesus.muslim@gmail.com> wrote:
>
> From: Jesus Muslim <jesus.muslim@gmail.com>
> Subject: [Milis_Iqra] Re: Kiamat
> To: milis_iqra@googlegroups.com
> Date: Friday, November 20, 2009, 5:25 PM
>
> Masih ingat gw Zal..?
>
> Saya adalah salah satu yang tidak menilai negative film 2012, menurut saya
> film tsb justru membenarkan kiamat versi Islam.
> Dalam Islam, bahwa umat Islam tidak ada yang mengalami proses (detik-detik)
> kiamat karena seluruh umat Islam telah dimatikan sebelum kehancuran bumi
> terjadi, pada saat itu yang tinggal di bumi hanya orang2 (maaf) kafir.
>
>
> Film 2012 memvisualisasikan orang yang selamat (yang masih hidup / yang
> tinggal dibumi) adalah orang2 yang masuk/berlindung ke dalam gereja, jadi
> klop sudah dengan yang dikabarkan oleh junjungan umat Islam SAW.
>
>
> Jika film 2012 adalah sebuah propaganda (tipu daya) maka inipun telah
> dijelaskan oleh Tuhan semesta alam, Allah SWT berfirman: "Orang-orang kafir
> itu membuat tipu daya, dan Allah membalas tipu daya mereka itu. Dan Allah
> sebaik-baik pembalas tipu daya." Maksudnya mau menyalahkan ajaran Islam
> tetapi yang terjadi justru membenarkan.
>
>
> Subhanallah Walhamdulillah Wala Ilaaha Illallah Wallahu Akbar.
>
>
>
>
> 2009/11/19 bambang widodo <bmwidodo@yahoo.com>
>
> betul juga ya, yesus datang untuk meluruskan pandangan manusia terhadapnya,
> bahwa yesus bukan Tuhan, tetapi manusia biasa.
>  <font style="BACKGROUND-COLOR:#00407f;">bambang widodo</font>
> <font style="BACKGROUND-COLOR:#00407f;"></font>&nbsp;
>
>
> From: rizal lingga <nyomet123@yahoo.com>
> To: milis_iqra@googlegroups.com
>
> Sent: Wed, November 18, 2009 1:20:39 PM
> Subject: [Milis_Iqra] Kiamat
>
>
>
>
> Sehubungan dengan diputarnya film 2012, dan reaksi-reaksi dari ulama-ulama
> Islam di Jawa Timur dan Aceh yang menentang film ini, maka saya merasa perlu
> untuk mengemukakan pendapat mengenai apakah Kiamat itu dari pandangan
> Kristen.
>
>     Pertama-tama yang perlu dikatakan adalah kata Kiamat itu sendiri adalah
> istilah Islam, dan sebagaimana banyak sudah banyak kata-kata  Islam yang
> sudah menjadi bahasa Indonesia,
> maka istilah kiamat dalam bahasa Indonesia bisa memiliki makna yang
> barangkali
> sedikit atau banyak berbeda dari istilah Kiamat yang dimaksudkan oleh agama
> Islam.
>
>     Kedua, film itu dibuat dengan tujuan hiburan, bukan untuk menyerang
> agama
> manapun. Maka alangkah naif dan sempitnya cara berpikir para ulama-ulama
> Islam
> yang tersinggung dengan film tersebut. Ingatlah ketika film Dan Brown "Da
> Vinci
> Code" diputar di Indonesia, tak ada gereja manapun di Indonesia yang secara
> resmi meminta pemerintah untuk melarang memutar film tersebut, sekalipun
> sangat
> jelas bahwa film tersebut melecehkan beberapa kepercayaan penting dalam
> agama
> Kristen. Kami tidak senaif beberapa ulama Islam seperti yang mereka
> tunjukkan
> saat ini ketika berespon terhadap film 2012 tersebut.
>
>     Sekarang, kita bahas dulu apa yang dimaksudkan dengan Kiamat. Dalam
> bahasa
> Indonesia kata Kiamat bisa berarti suatu bencana besar yang mengakhiri
> sesuatu
> hal yang sedang berlangsung dalam hidup sehari-hari. Dalam hal ini cukup
> dekat
> maksudnya dengan Kiamat yang dimaksudkan agama Islam. Kiamat kecil maksudnya
> adalah berakhirnya hidup seseorang atau dengan lain perkataan, meninggal.
> Kiamat besar adalah salah satu hal besar yang diimani oleh umat Islam, yaitu
> berakhirnya dunia ini dalam suatu bencana besar dan dilanjutkan dengan
> Pengadilan ilahi oleh Allah sendiri. Sampai disini jika apa yang saya
> katakan
> keliru atau kurang lengkap, mohon dikoreksi.
>
>     Bagaimana dengan pemahaman Kristen? Istilah itu memang tidak ada dalam
> Alkitab, tapi yang maksudnya sama memang ada. Namanya Akhir Dunia atau The
> End of the World. Yang terjadi
> adalah hancurnya dunia ini, langit dan bumi lenyap (II Petrus 3:10), yang
> berarti alam semesta seperti yang kita kenal sekarang juga berakhir. Dan
> setelah itu semua manusia yang sudah mati akan dibangkitkan, dan semua
> manusia
> akan diadili oleh Tuhan (Wahyu 20: 11-13). Namun berbeda dengan kepercayaan
> Islam
> yang hanya mengenal satu hari Kiamat, didalam Alkitab ada satu hari lain
> yang
> juga harus terjadi sebelum Akhir Dunia, yaitu Hari kedatangan Yesus Kristus
> yang kedua kalinya. Hari ini disebut juga The
> Day of The Lord atau Hari Tuhan. Hari Tuhan ini sangat mengerikan bagi
> mereka yang melawan Yesus Kristus dan umatNya karena merupakan Hari
> Penghakiman, namun merupakan hari yang dirindukan dan ditunggu-tunggu oleh
> umat
> Kristen dari dahulu sampai sekarang (Matius 25: 31-46). Pada hari itu semua
> manusia yang ada akan dihakimi terutama dari bagaimana mereka memperlakukan
> umat Kristen.
>
>     Yesus Kristus sendiri akan menganggap perlakuan terhadap umatNya adalah
> identik dengan perlakuan terhadapNya sendiri (ayat 35-45). Dimana yang
> berbuat
> baik akan mendapatkan upahnya dan mendapat hidup yang kekal, dan yang jahat
> akan dihukum dan masuk kedalam tempat siksaan yang kekal. Namun sebelum
> Yesus
> Kristus datang untuk kedua kalinya, maka harus datang lebih dahulu
> Antikristus,
> yaitu seorang manusia yang merupakan representatif penuh dari Setan sendiri.
> Sebagaimana Yesus Kristus merupakan representatif penuh dari Allah Bapa,
> maka
> seperti itu jugalah Sang Antikristus ini (II Tesalonika 2: 1-4, I Yohanes 2:
> 18-19). Dia ini sangat jahat dan merupakan Mesias (Kristus) palsu dan akan
> membuat banyak tanda-tanda mujizat. Mengenai dia ini tak kurang dari Yesus
> Kristus sendiri telah memperingatkannya lebih dahulu ( Matius 24: 15-26,
> Markus
> 13: 14-23, Wahyu 13: 13-18). Fase terakhir dari waktu kedatangan Yesus
> Kristus
> yang kedua kalinya dikatakan oleh Yesus sendiri dalam Matius 24: 29-31,
> Markus
> 13: 24-27, Lukas 21: 25-27).
>
>     Setelah Dia datang dan muncul dilangit, di awan-awan, dan nampak kepada
> semua mata yang bisa melihat, maka Dia akan mengangkat umatNya lebih dahulu
> kepadaNya ke udara, dengan membangkitkan yang sudah mati dan mengubah tubuh
> yang masih hidup (Matius 24: 40-42, I Korintus 15:51-53, I Tesalonika 4:
> 14-17). Jadi Yesus Kristus menyatukan seluruh umatNya baik yang sudah mati
> maupun yang masih hidup waktu kedatanganNya yang kedua kalinya tersebut,
> bertemu denganNya waktu kedatanganNya itu. Perlu jelas disini bahwa yang
> dimasudkan dengan umatNya bukanlah asal orang itu sudah di baptis dan ber
> KTP
> Kristen, tapi yang sungguh-sungguh percaya kepadaNya sebagai Tuhan dan
> Juruselamatnya pribadi, yang percaya bahwa dosa-dosanya sudah diampuni. Jadi
> jika ada orang yang mengaku Kristen tapi tidak percaya bahwa dosa-dosanya
> sudah
> diampuni, dan selagi masih hidup tetap terus berbuat dosa tanpa tobat, maka
> betapa malangnya orang tersebut! Karena dia termasuk orang yang tertinggal
> dan
> akan mendapat hukuman Neraka!
>
>     Kemudian, ketika Yesus Kristus datang kembali ke dunia ini, maka tempat
> yang dipilihnya adalah bukit Zaitun di Yerusalem. Dia akan memasuki Gerbang
> Khusus yang telah ditutup selama berabad-abad, hanya Dia Sang Mesias Israel
> yang berhak memasukinya! Di Yerusalem Dia akan mengadili semua manusia yang
> masih hidup waktu itu. Dia akan memulihkan kembali kondisi bumi yang sudah
> rusak, Dia akan memulai KerajaanNya yang akan berusia seribu tahun
> (Millenium). Pada masa Millenium ini keadaan bumi mencapai
> puncaknya yang ideal. Tak ada lagi perang, umur manusia panjang (bisa
> mencapai
> ratusan tahun), lingkungan hidup ideal, tak ada lagi polusi, semua manusia
> akan
> berkembang kembali. Yesus akan menjadi Raja memerintah dari Yerusalem,
> selama
> seribu tahun ( Wahyu 20:1-6). Setelah itu Setan akan dilepas lagi dari
> penjaranya, akan menghasut manusia untuk memberontak terhadap Mesias dan
> Raja
> ini. Kemudian Setan dan seluruh pengikutnya akan dihancurkan, dan itulah
> saatnya terjadi Akhir Dunia dengan pengertian yang sama dengan Kiamatnya
> Islam
> (Wahyu 20: 10).
>
>     Jadi jika dilihat apa kata Alkitab, maka akan jelas nampak bedanya
> pengertian Kiamatnya Islam dengan Kristen. Inti bedanya adalah: Islam sama
> sekali tidak tahu kapan datang Kiamat, pokoknya pasti datang, begitu saja.
> Tapi
> di Kristen sebelum datang Hari Akhir yang sama pengertiannya dengan Kiamat
> tersebut, harus datang lebih dahulu Hari Tuhan, atau Kedatangan Yesus
> Kristus
> yang kedua kalinya. Dan sebelum datang Yesus, harus datang lebih dahulu
> Antikristus yang akan memerintah seluruh dunia dalam waktu singkat (7 tahun.
> 3
> setengah tahun memerintah dengan tenang, 3 setengah tahun memerintah dengan
> kejam. Ayat-ayat referensi menyusul). Persamaannya adalah, kita sama-sama
> tidak
> tahu kapan persisnya waktunya datang. Bedanya adalah, Alkitab memberitahukan
> tanda-tanda zaman mendahului terjadinya waktu itu, sedangkan Alquran tidak
> memberikan peringatan atau tanda-tanda apapun. Memang di Hadist ada beberapa
> peringatan yang mendekati maksud seperti itu, namun yang menjadi masalah
> adalah
> bahwa saat ini tidak seluruh umat Islam percaya bahwa bobot Hadist itu sama
> dengan Alquran sebagai kitab suci, karena diakui bahwa ada Hadist yang palsu
> dan ada yang asli, dan mana yang palsu dan mana yang asli masih tetap terus
> diperdebatkan.
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
>
> --
> "Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan
> lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku." (QS
> 20 : 25-28)
>
>
>
>
> Jesus Muslim
>
>
>
> --~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
>
> -=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
>
> Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
>
> dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
>
> Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang
> berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
>
> Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
>
>   Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
>
>   Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
>
>      Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
>
> -=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
>
> -~----------~----~----~----~------~----~------~--~---
>
>
>
>
>
>
>

No comments:

Post a Comment