Sunday, January 16, 2011

[Milis_Iqra] Presiden Tunisia yang Tumbang Adalah Antek Israel

Presiden Tunisia yang Tumbang Adalah Antek Israel

http://www.suara-islam.com/news/

Bagi Israel, tumbangnya Presiden Tunisia Zine El Abidine Ben Ali
adalah suatu kerugian. Pasalnya, Ben Ali adalah pendukung setia negara
zionis itu. Tak pelak, Israel merasa menyesal dengan lengsernya
Presiden yang telah berkuasa 23 tahun itu.

Demikian dilaporkan sebuah televisi zionis Israel, Chanel 10. Televisi
tersebut juga menyebut mantan Presiden Tunisia yang lari ke Arab Saudi
ini sebagai pendukung terbesar politik Israel secara diam-diam.

Menurut laporan Fars News Ahad (16/1/2011) mengutip televisi al-Alam,
televisi Channel 10 Israel menyatakan bahwa Zine El Abidine Ben Ali
secara diam-diam adalah pendukung terbesar politik Zionis Israel di
Timur Tengah sekaligus menyatakan kekhawatiran Israel terkait
perubahan politik Tunisia di masa mendatang.

"Sumber-sumber politik tingkat atas Israel sebenarnya telah menerima
laporan yang mengkhawatirkan soal peristiwa yang bakal terjadi di
Tunisia sejak tiga hari sebelumnya," tambah Channel 10.

Menurut televisi Israel, para pejabat Israel menilai Ben Ali sebagai
satu dari kepala negara-negara Arab paling penting yang mendukung
politik Israel dan kini mereka mengkhawatirkan masa depan negara ini.

Sementara sumber-sumber pemberitaan Israel mengatakan, larinya Zine El
Abidine Ben Ali menyebabkan para pejabat Israel sangat khawatir apakah
pemerintahan baru Tunisia tidak akan mengubah kebijakannya terhadap
rezim Zionis Israel dan di masa depan tidak berubah menjadi musuh
Israel?

Televisi Channel 10 Israel mengingatkan bahwa para pejabat Israel
telah mengikuti dengan seksama sejak awal konflik Tunisia dan
perkembangan terakhir negara ini. Sejumlah pertemuan keamanan dan
politik juga telah dilakukan di Tunisia dengan dihadiri para pejabat
Israel dan orang-orang Yahudi di negara ini guna mengevaluasi kondisi
negara ini.

Jonathan Junin, pakar masalah Timur Tengah yang hadir dalam acara
televisi Channel 10 Israel mengatakan, "Larinya Ben Ali dari Tunisia
merupakan akhir dari satu periode sejarah Tunisia dan aksi kekerasan
pemerintah terhadap rakyat. Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi
di masa depan."

"Atap kaca yang dipaksakan oleh pemerintah Tunisia terhadap rakyatnya
telah pecah dan hancur pasca 23 tahun di tangan gerakan revolusioner
rakyat 'Roti dan Kebebasan", ungkap Jonathan.

Sekaitan dengan masalah ini, surat kabar Yediot Aharonoth dan Haaretz
dalam sebuah laporannya menyebut tumbangnya pemerintahan Ben Ali telah
menciptakan kekhawatiran di antara negara-negara Arab Timur Tengah.
Karena belum pernah terjadi ada negara Arab yang pemerintahannya
tumbang akibat demonstrasi rakyat.

Sekalipun PLO memiliki kantor di Tunisia, namun hanya para pemimpin
organisasi ini yang diperbolehkan memasuki negara ini. Pemerintah
Tunisia di masa Zine El Abidine Ben Ali pada 2008 lalu saat Israel
menyerang Jalur Gaza, melarang warganya untuk melakukan demonstrasi
anti Israel. Tidak hanya itu, Ben Ali juga melarang upaya mengumpulkan
bantuan rakyat untuk warga Gaza.

Kebanyakan negara-negara Arab saat ini punya terlilit masalah yang
sama seperti tidak adanya kebebasan, kemiskinan dan penggangguran.
Masalah ini membuat rakyat di Tunisia melakukan demonstrasi memprotes
kebijakan pemerintahnya. Begitu pula yang terjadi di Aljazair yang
menyebabkan puluhan rakyat tewas dan cidera.

Protes ini pada akhirnya melengserkan pemerintahan Zine El Abidine Ben
Ali. Para pengamat politik berkeyakinan bahwa tumbangnya pemerintahan
Ben Ali merupakan sebuah pesan penting bagi penguasa sebagian negara-
negara Arab yang berkuasa bertahun-tahun secara turun temurun.

Kita tunggu saja penguasa-penguasa otoriter pendukung Zionis lainnya
yang akan tumbang. (irib/republika/shodiq ramadhan)

--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125

Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63

Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

No comments:

Post a Comment