Wednesday, April 21, 2010

[Milis_Iqra] Abdullah bin Zayed: Iran Tidak Berbeda dengan Israel

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh
Rekan2 semua?
ada masukan? counter? ataupun pendapat soal artikel dibawah?

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh//
Whe~en
http://wheen.blogsome.com/

"Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, supaya mereka mengerti perkataanku." (QS 20 : 25-28)
"Ya Allah jadikan Aku hamba yang selalu bersyukur dan penyabar"
====
 

Abdullah bin Zayed: Iran Tidak Berbeda dengan Israel

Wednesday, 21 April 2010 15:34

http://www.hidayatullah.com/berita/internasional/11470-abdullah-bin-zayed-iran-tidak-berbeda-dengan-israel

Iran bersikeras dengan pendiriannya dan menolak segala inisiatif dari UEA untuk menyelesaikan masalah tersebut

Hidayatullah.com--Menteri Luar Negeri Uni Emirat Arab (UEA) Abdulla bin Zayed Al Nahyan menyatakan bahwa permasalahan tiga pulau UEA, Pulau Greater, Lesser, dan Abu Musa, yang diduduki oleh Iran, menjadi faktor negatif dalam hubungan bilateral kedua negara tersebut.

Hal itu disampaikannya saat menanggapi pertanyaan Ahmad Thanhani, angota Dewan Federal Nasional, tentang status Kepulauan UEA tersebut.

Abdullah bin Zayed mengatakan bahwa pendudukan terhadap pulau UEA yang dilakukan Iran, tidak jauh berbeda dengan pendudukan yang dilakukan Israel terhadap tanah Palestina.

"Meskipun tidak dapat dibandingkan antara Israel dan Iran, akan tetapi masalah pendudukan seperti ini adalah sesuatu ilegal dan tidak terdapat dalam adat bangsa Arab, seperti halnya juga dalam pandangan Islam dan dunia internasional," katanya.

Sementara itu Iran bersikeras dengan pendiriannya dan menolak segala inisiatif dari UEA untuk menyelesaikan masalah tersebut melalui negosiasi langsung atau arbitrase internasional.

Dia juga meminta agar masyarakat UEA memberikan dukungannya kepada warga yang ada di kepulauan tersebut, terutama di Pulau Abu Musa. Komunikasi dan pengiriman bantuan kepada mereka kemungkinan besar akan sulit.

Dalam pidatonya, ia juga mengkritik media massa, khususnya media lokal, yang kurang memberikan perhatian kepada permasalahan ini.

Iran telah menguasai Pulau Greater, Lesser, dan Abu Musa dekat Selat Hormuz setelah kepergian pasukan Inggris dari Teluk tahun 1971. Namun Iran selalu menolak permintaan hak UEA atas tiga pulau tersebut.

Meskipun demikian kedua negara memiliki hubungan ekonomi yang sangat kuat. Uni Emirat Arab merupakan mitra dagang terbesar Iran di Teluk. Tercatat sekitar 400 ribu warga Iran yang ada di Uni Emirat Arab. [sadzali/arby/hidayatullah.com]

 


--
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125
 
Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63
 
Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-

No comments:

Post a Comment