Tuesday, July 21, 2009

[Milis_Iqra] Ahtong jadi ahwat


Assalamu'alaikum ,
 
Ada satu pertanyaan menggelitik yang mungkin teman-teman yang mengerti dan bisa bantu,
 
Saya ini jujur saja 'ahwat sepotong' (alias ahtong).
Tadinya saya sangat tomboy. contoh kecil saja, untuk memakai pakaian muslimah yang menyeluruh (pakai rok misalnya) saya masih risih.
 
kadang karena faktor kemanan, saya masih menggunakan trousers, agar lebih mudah naik turun metromini, atau supaya mudah lari waktu dikejar orang jahat misalnya (apa ini dibolehkan?)
 
saya masih belum bisa secara total tidak mengobrol berbaur dengan lawan jenis.
ketika berbicara dengan yang lebih tua, seperti bapak-bapak yang sudah tua misalnya, saya dengan bebas berbicara karena menganggap seperti orang tua sendiri. (apa ini dibenarkan, karena dia bukan muhrim)
 
Ketika bertutur, intonasi  saya belum bisa lemah lembut. sudah berusaha merubahnya, tapi karena sudah terbiasa dari kecil seperti itu. merubah kebiasaan itu sangat sulit rasanya. karena selalu kembali pada kebiasaan semula.
 
Bagaimana caranya, supaya mental saya ini bisa jadi ahwat sejati? Tapi bukan dengan terpaksa....tapi dengan keyakinan.
 
Wassalam,
 
 
 
 
 


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
Serulah kepada jalan Tuhanmu dengan hikmah dan pelajaran yang baik
dan bantahlah mereka dengan cara yang lebih baik. -Qs. 16 an-Nahl :125

Berilah mereka pelajaran, dan katakanlah kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka. -Qs. 4 an-Nisa' : 63

Gabung : Milis_Iqra-subscribe@googlegroups.com
  Keluar : Milis_Iqra-unsubscribe@googlegroups.com
  Situs 1 : http://groups.google.com/group/Milis_Iqra
     Mod : moderator.milis.iqra@gmail.com
-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=-=--=-=-=-=-=-=-=-
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

No comments:

Post a Comment